Kehilangan yang menyakitkan

Senin, 07 Juni 2010

9 bulan yang lalu, saya membuat prediksi seperti ini:

Chelsea, pembuktian Chelsea di Community Shield adalah kunci dari awal kejayaan Chelsea. Dibawah Anceloti, saya yakin, Chelsea akan berjaya di Liga Inggris Musim Ini. Tidak ada banyak pembelian, tapi dengan semakin matangnya permainan yang ditunjukkan oleh anak Asuh Anceloti kemarin, saya yakin, Chelsea akan kembali menjadi Juara Liga Inggris.

Dengan demikian, dengan tidak mengurangi rasa hormat, saya memprediksikan Chelsea akan menjadi juara dimusim 2009-2010.

Hasilnya? 100% benar. Bukan bermaksud sombong, tapi prediksi saya didasari juga oleh:

Arsenal kehilangan Toure dan Adebayor.

Seandainya Toure dan Adebayor tidak pindah ke Manchester City, saya yakin, Arsenal sama dengan Chelsea dimana permainannya semakin matang karena team work yang terjalin sudah cukup lama.

Manchester United kehilangan Christiano Ronaldo.

Pendapat saya soal ini pernah saya sebutkan dan ternyata memang benar:

Cristiano Ronaldo adalah kunci dari kesuksesan MU saat merengkuh 3 trofi Liga Inggris berturut-turut. Kehilangan CR7 menurut saya adalah kunci menurunnya prestasi MU. Semua pemain MU sangat ditakuti karena mereka memiliki pemain yang sangat luar biasa. Biasanya, faktor pemain yang memiliki bakat luar biasa, akan menular keteman-temannya untuk bermain selevelnya. Biarpun Sir Alex Ferguson mengklaim kehilangan MU tidak akan menurunkan prestasi MU, tapi secara teori, penurunan prestasi tetap akan terjadi.

Liverpool kehilangan Alonso.

Tidak bisa dipungkiri, pemain ini adalah backup dari Steven Gerrard, bukan yang lain. Kematangannya, kesabarannya, visinya seharusnya menjadi dasar bagi Rafa untuk tidak melepasnya.

***